PAM KUNJUNGAN WAPRES BUDIYONO DI PT. KS




Kamis, 19 Mei 2011
Dalam rangka pengamanan kunjungan Wapres RI di PT. Krakatau Steel Polres Cilegon menggelar 242 Personil pengamanan yang terdiri dari pengamanan tertutup, pengamanan terbuka dan pelaksana pengamanan jalur dan pengawalan, adapun personil Polda Banten yang di BKO kan ke Polres Cilegon untuk pengamanan Kunjungan Wapres adalah Dalmas 1 SSK, Satuan Brimob 2 SST, Dit Reskrim, Dit Intelkam dan Dit Pam Obvit dengan sarana pendukung diantaranya Kendaraan Water Canon Polda Banten 1 Unit,Kendaraan Rantis Polda Banten 2 Unit,Kendaraan Escape Polda Banten 2 Unit,Kendaraan R6 8 Unit, Kendaraan R4 20 Unit, Kendaraan R2 15 Unit,Ambulance 2 Unit, UNIT K9 ( Satwa ) 1 Ran dan 2 ekor Ajing,Toa ( pengeras suara )6 Buah,
Kegiatan pengamanan pengamanan di awal dengan apel kesiapan pengamanan seluruh personil yang terlibat pengamanan pada pukul 11.00 Wib yang bertempat di lapangan apel Polres Cilegon yang dipimpin oleh Karo Ops Polda Banten, kesiapan tersebut dilaksanakan dalam rangka mengecek kelengkapan baik personil maupun sarana pendukung pengamanan, selesai apel para personil pengamanan melaksanakan makan siang yang telah disediakan oleh.
Pukul 13.00 Wib personil pengamanan langsung menempati Pos - pos pengamanan diantaranya lapangan Helly Ped, Gedung Teknologi PT. KS, persimpangan yang menjadi akses jalur Wapres dan rombongan dan lokasi lain yang menjadi objek pengamanan.
Pukul 14.40 Wib Wapres Budiyono yang didampingi oleh Mentri BUMN, Mentri Perekomian dan Mentri Perindutrian tiba di lapangan Helly Ped Cilegon dengan menggunakan pesawat super puma milik TNI AU, rombongan diterima oleh Wakil Gubernur, Dirut PT KS dan Muspida Provinsi dan Kota Cilegon,
Pukul 15.00 Wib Rombongan Wakil Presiden tiba di HSM dan langsung meninjau lokasi pembuatan lempengan baja milik PT. Krakatau Steel, selesai meninjau Rombongan menuju lokasi pembangunan KS POSCO dan tiba pukul 15.30 Wib.
Pukul 15.50 Wib Rombongan Wakil Presiden tiba di gedung Teknologi PT. Krakatau Steel dan menerima paparan dari Dirut PT. Krakatau Steel.
Pukul 16.25 Wib Rombongan Wakil Presiden meninggalkan gedung Teknologi untuk menuju lapangan Helly Ped untuk kembali ke Jakarta dengan menggunakan Helly.
Pukul 16.45 Wib Wakil Presiden Budiyono dan rombongan meninggalkan Cilegon menggunakan Helly milik TNI AU.
Kegiatan kunjungan Wakil Presiden dan rombongan di Wilayah Cilegon selesai dilaksanakan pukul 17.00 Wib dengan berjalan aman, tertib dan lancar.
Kegiatan Pengamanan Kunjungan Wakil Presiden RI ditutup dengan pelaksanaan Apel Konsolidasi di Polres Cilegon pada pukul 17.15 Wib

Posting Komentar

Terima kasih ....

Lebih baru Lebih lama